Direncanakan
dalam jangka panjang, kapal induk kelas ini menjadi yang terbesar di operasikan
Royal Navy. Karena kondisi industri perkapalan Inggris membuat setiap bagiannya
diproduksi secara terpisah-pisah, yaitu di Govan, Portsmouth, dan Wallsend,
seluruhnya diangkut ke Rosyth untuk perakitan akhir.
penampakan daleman Queen Elizabeth Class, ada elevator dan penampungan pesawat |
Pesawat yang
dioperasikan yaitu Lockheed Martin F-35 Joint Strike Fighter (JSF) versi STOVL
(Short Take Off, Vertical Land). Walaupun ukuran deknya memungkinkan dipasang dek
miring, tapi sepertinya tidak dibuat seperti itu. Tidak ada ketapel atau kabel
penahan yang dipasang meskipun nantinya mungkin akan dipasang juga bila
diperlukan.